Proses klaim garansi Seagate melalui pengiriman (mail-in process) :
Berikut ini beberapa tahapan untuk mendaftar klaim garansi ke Seagate, yang setelah terdaftar dapat dikirim melalui jasa pengiriman atau bisa dikirim langsung.
- Masuk ke webiste resmi Seagate untuk mulai mendaftarkan proses klaim: https://www.seagate.com/id/id/support/warranty-and-replacements/
- Masukkan Serial unit seagate yang akan di claim, pilih Negara INDONESIA dan contreng Captcha, terakhir klik PERIKSA GARANSI
- Hasil pengecekan akan keluar seperti contoh dibawah, yang akan menunjukkan apakah perangkat anda masih bergaransi atau tidak
- Jika unit masih bergaransi maka scroll kebawah sampai muncul tulisan “Klaim Penggantian Garansi” lalu klik “BUAT KLAIM”
- Anda akan di bawa ke halaman login pendaftaran, jika ini baru pertama kali klaim dan tidak pernah daftar maka klik “DAFTAR” untuk membuat akun baru., dengan mengisikan data-data yang diminta. Namun jika sebelumnya sudah pernah terdaftar maka klik MASUK dengan mengisikan alamat email yang terdaftar dan password nya.
- Jika sudah masuk seperti tampilan dibawah maka buka halaman “Buat Pesanan” atau Create Order jika bahasanya kurang familiar.
- Isikan sesuai kolom yang diminta dari data unit Seagate nya sampai Data user nya
- Jika tampilan seperti ini dengan munculnya nomor RMA (tertulis RMA#XXXXXXX) artinya unit ini sudah didaftarkan ke seagate untuk dilakukan klaim garansi pergantian.
- Klaim bisa diajukan dengan membawa langsung unit tersebut dengan mememberikan nomor RMA yang sudah dibuat
- Klaim bisa juga dilakukan dengan mengirimkan unit nya ke service center terdekat menggunkan jasa pengiriman
- Jika ingin mengirimkan melalui jasa pengiriman, maka wajib untuk mencantumkan alamat jelas dan no Telp untuk proses konfirmasi bila diperlukan